Tutorial Membuat Kubus Di Microsoft Word



Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, selamat malam sahabat WALANG SITE. Kembali lagi di WALANG SITE “Blognya Anak – Anak Milenial.” Apa kabar hari ini sahabat WALANG SITE semua? Semoga dalam keadaan sehat wal afiat, amin. WALANG SITE kembali hadir di layar kaca monitor sahabat dengan membawa berbagai tutorial menarik yang sangat sayang jika sahabat lewatkan. Pada hari ini WALANG SITE akan membagikan kepada sahabat semua sebuah tutorial yang berkaitan dengan aplikasi Microsoft Word. Seperti yang kita tau, aplikasi Microsoft Word adalah salah satu aplikasi pengolah kata yang banyak digunakan oleh masyarakat dunia saat ini, dan biasanya sering digunakan oleh kalangan pelajar, mahasiswa, pegawai kantor, dan lainnya. Sehingga tidak dapat dipungkiri lagi kehadiran Microsoft Word ini sangat membantu dalam keseharian masyarakat saat ini. Tapi kita bisa menggunakan Microsoft Word ini sebagai alat hiburan. Contohnya untuk tutorial ini, WALANG SITE akan membuat sebuah permainan yang cukup simpel, yaitu membuat bentuk kubus. Bagaimanakah cara membuatnya? WALANG SITE akan hadirkan tutorialnya, tapi sebelumnya sahabat untuk mengklik tombol subscribe terlebih dahulu dan men-share postingan ini, supaya WALANG SITE tambah dikenal oleh masyarakat secara luas. Baik sahabat WALANG SITE, mari kita langsung saja masuk ke tutorialnya berikut ini.

Baca juga :

  • Cara Membuat Orientasi Kertas Berbeda – Beda Di Microsoft Word
  • Cara Menambahkan Mata Uang Di Excel

  • 1. Bukalah aplikasi Microsoft Word sahabat di computer maupun di laptop. Untuk versi Microsoft Word-nya tidak di permasalahkan. Untuk tutorial ini WALANG SITE menggunakan Microsoft Word versi 2013.

    2. Buatlah lembar kerja baru, dengan cara di menu New, sahabat pilih Blank Document.

    3. Masukkan sebuah tabel yang terdiri dari 3 kolom dan 3 baris. Caranya kita pergi ke menu Insert, lalu klik Table di bagian Tables.

    4. Lalu kita atur ukuran tiap cell-nya menjadi masing – masing 3 cm. Caranya kita blok seluruh tabelnya, lalu kita klik kanan, lalu pilih menu Tabel Properties.

    5. Nah di sini kita pilih menu Cell. Di menu cell ini, sahabat klik Options. Di Cell Options sahabat unceklist fitur Same as the Whole Table. Lalu kita ubah ukurannya masing – masing 3 cm. Jika sudah klik OK.

    6. Maka tabel tadi akan seperti gambar di bawah ini. Lalu kita coba ubah formatnya menjadi No border, sehingga garis – garisnya hilang namun tabel masih ada.

    7. Setelah itu, kita masuk ke Table tools, di sini kita masuk ke menu Design, lalu kita klik Border Painter. Lalu kita klik areal garis yang kita hilangkan tadi untuk membentuk kubusnya, sehingga membentuk kira – kira seperti gambar berikut ini.

    8. Untuk memasukkan garis diagonalnya, tadi WALANG SITE sudah mencoba untuk menambahkannya lewat Border Painter tadi, tetapi tadi belum bisa. Sehingga kita manfaatkan menu Borders, di sinin kita pilih Diagonal up border. Cara menerapkannya kita harus menseleksi cell yang akan digunakan terlebih dahulu. Lakukan hingga membentuk sebuah kubus.

    9. Maka bentuk kubusnya pun telah selesai kita buat.

    Seperti itulah tutorial yang dapat WALANG SITE hadirkan untuk malam hari ini, semoga dapat bermanfaat. Kunjungi juga tutorial kami lainnya yang hanya ada di WALANG SITE. Nantikan tutorial – tutorial berikutnya dari kami di hari yang akan datang. Terima kasih telah mengunjungi WALANG SITE, dan sampai jumpa di postingan kami selanjutnya terima kasih.